Search

Tinggalkan SM Entertainment, Seohyun 'SNSD' Putuskan Dirikan One-Person Agency - Okezone

SEOUL – Jelas sudah masa depan Seohyun. Setelah memutuskan meninggalkan SM Entertainment dengan tidak memperpanjang kontrak, personel termuda SNSD itu memilih melanjutkan kariernya dengan membangun one-person agency.

Seorang perwakilan Seohyun mengungkap jika idol kelahiran 1991 tersebut akan bekerja sama dengan seorang CEO agensi periklanan yang sudah lama dikenalnya. CEO yang namanya dirahasiakan itu disebut-sebut sudah bekerja dengan banyak selebriti, termasuk SNSD.

BERITA TERKAIT +

Baca Juga: Putus dari Ben Affleck, Jennifer Lopez: Saya Kehilangan Separuh Jiwa

“Seohyun memutuskan untuk bekerja sendiri dengan one-percon agency melalui bantuan seorang CEO agensi iklan yang sudah dikenalnya sejak promosi bersama SNSD,” tutur juru bicara seperti dilansir Soompi, Rabu (1/11/2017).

Dengan keputusan untuk membangun one-person agency, maka Seohyun akan mengurus semua agenda dan aktivitasnya sebagai selebriti seorang diri. Dibantu manajernya, bintang Bad Thief, Good Thief ini akan memulai kariernya sebagai solois.

Seperti yang sudah diberitakan sebelumnya, Seohyun meninggalkan SM Entertainment pada September 2017. Ia mengambil keputusan tersebut bersama dua member SNSD lainnya, yakni Tiffany dan Sooyoung.

Setelah meninggalkan SM Entertainment, Seohyun, Tiffany, dan Sooyoung kabarnya sama-sama ingin lebih fokus berakting. Selagi Seohyun dan Sooyoung sudah sering menunjukkan kemampuan aktingnya di film dan drama, Tiffany akan lebih dulu belajar akting dengan pergi ke Amerika Serikat.

Jika Seohyun memutuskan untuk bekerja seorang diri, Sooyoung kabarnya didekati oleh agensi yang menaungi Daniel Henney. Meski belum ada keputusan yang tercapai, tapi sumber mengatakan jika diskusi kedua belah pihak menunjukkan hasil positif.

“Sooyoung saat ini sedang membicarakan sebuah kontrak dengan Echo Global Group, rumah dari Daniel Henney, Claudia Kim, dan lainnya. Karena dia memiliki hubungan yang baik dengan agensi, mereka sudah condong ke arah positif selama diskusi tersebut,” ungkap sumber.

Baca Juga: Meriahkan Pesta Halloween, Heidi Klum Kenakan Kostum Michael Jackson

Meski sudah meninggalkan SM Entertainment, tapi Seohyun, Tiffany, dan Sooyoung masih tercatat sebagai member SNSD. Hanya saja, masih belum diketahui apakah SM Entertainment akan mengizinkan tiga member tersebut beraktivitas bersama lima personel SNSD lainnya.

“Tiga member telah memutuskan untuk mengakhiri kontrak mereka. SNSD akan tetap menjadi sebuah tim. Tapi soal mereka berada di bawah agensi yang berbeda, keikutsertaan mereka akan jadi sulit. Tapi, para member masih melakukan diskusi soal keputusan apa yang akan dibuat,” tutur sumber yang merupakan orang dalam agensi.

(kem)


Baca Kelanjutan Tinggalkan SM Entertainment, Seohyun 'SNSD' Putuskan Dirikan One-Person Agency - Okezone : http://ift.tt/2hsDWxA

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Tinggalkan SM Entertainment, Seohyun 'SNSD' Putuskan Dirikan One-Person Agency - Okezone"

Post a Comment

Powered by Blogger.